PENGARUH KOORDINASI UNIT AERODROME CONTROL TOWER DENGAN UNIT APRON MOVEMENT CONTROL TERHADAP KELANCARAN PELAYANAN LALU LINTAS PENERBANGAN DI BANDAR UDARA SYAMSUDIN NOOR BANJARMASIN

SETYOWATI, KARTIKA DIAH (2021) PENGARUH KOORDINASI UNIT AERODROME CONTROL TOWER DENGAN UNIT APRON MOVEMENT CONTROL TERHADAP KELANCARAN PELAYANAN LALU LINTAS PENERBANGAN DI BANDAR UDARA SYAMSUDIN NOOR BANJARMASIN. Diploma thesis, POLITEKNIK PENERBANGAN SURABAYA.

[img] Text
30318012-TA-PUB.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Penelitian Tugas Akhir ini berjudul Pengaruh Koordinasi Unit Aerodrome Control Tower dengan Unit Apron Movement Control Terhadap Kelancaran Pelayanan Lalu Lintas Penerbangan Di Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin. Permasalahan yang diambil yaitu bagaimana pengaruh koordinasi unit Aerodrome Control Tower dengan Unit Apron Movement Control terhadap kelancaran pelayanan lalu lintas penerbangan di Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin?. Dikarenakan terdapat keterlambatan pemberian informasi parking stand sehingga hal tersebut perlu ditinjau ulang. Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh koordinasi pihak Aerodrome Control Tower (ADC) dengan Apron Movement Control (AMC) yang terjadi di Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin. Metode penelitian yang penulis gunakan yaitu kuantitatif. Teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi berupa logbook dan kuesioner. menggunakan observasi, dokumentasi, kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh koordinasi unit Aerodrome Control Tower dengan Apron Movement Control terhadap pelayanan lalu lintas penerbangan di Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin dengan koefisien korelasi sebesar 0,825 yang artinya hubungan antar variabel tersebut kuat. Adapun koefisien determinasi adalah 68% . Kata kunci : Pengaruh, koordinasi , aerodrome control tower, apron movement control, Pelayanan Lalu Lintas Penerbangan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Influence, coordination, aerodrome control tower, apron movement control, Aviation Traffic Service
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: D III Lalu Lintas Udara
Depositing User: Mr Penerbangan Surabaya Politeknik
Date Deposited: 06 Jan 2023 07:59
Last Modified: 06 Jan 2023 07:59
URI: http://repo.poltekbangsby.ac.id/id/eprint/992

Actions (login required)

View Item View Item