NABAWIYATI, ITTABIANA (2021) OPTIMALISASI PENANGANAN WILDLIFE UNTUK MENINGKATKAN KESELAMATAN OPERASI PENERBANGAN DI BANDARA INTERNASIONAL RADIN INTEN II LAMPUNG. Diploma thesis, POLITEKNIK PENERBANGAN SURABAYA.
![[thumbnail of 30618012-TA-PUB.pdf]](https://repo.poltekbangsby.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
30618012-TA-PUB.pdf - Published Version
Download (3MB)
Abstract
Safety first merupakan prioritas dalam dunia penerbangan sehingga
penerbangan dilakukan dalam kondisi yang aman serta sesuai dengan rencana
penerbangan yang terbebas dari gangguan atau tidakan yang melawan hukum.
Dalam kurun satu bulan tercatat Bandar Udara Internasional Radin Inten II
mengalami insiden wildlife sebanyak 9 kali dengan masuknya rusa, biawak dan
kucing kedalam landasan, sehingga menandakan bahwa keamanan penerbangan di
Bandar Udara Internasional Radin Inten II Lampung perlu untuk dioptimalkan.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan
mengacu pada regulasi SKEP/42/III/2010 tentang “Petunjuk Dan Tata Cara
Peraturan Keselamatan Penerbangan Sipil Bagian 139-03 Manajemen Bahaya
Hewan Liar Di Bandar Udara Dan Sekitarnya”. Metode pengumpulan data
menggunakan metode observasi, studi kepustakaan dan interview. Metode yang
digunakan untuk menguji data adalah uji keabsahan data meliputi uji credibility,
transferability, dependability, dan confirmability. Dimana dalam uji credibility
dilakukan perpanjangan pengamatan, peningkatan kecermatan, serta triangulasi
sumber, teknik maupun waktu.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas penanganan WHMP
berpengaruh terhadap keamanan dan keselamatan penerbangan. Sedangkan hasil uji
data menyatakan bahwa kualitas penanganan WHMP di bandara masih belum
optimal dengan dibuktikan adanya insiden dan beberapa faktor yang belum
mendukung pengoptimalan WHMP. Hasil penelitian diharapkan dapat
mengoptimalkan WHMP di Bandar Udara Internasional Radin Inten II Lampung.
Kata Kunci : Wildlife, keselamatan penerbangan, optimalisasi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Wildlife, flight safety, optimization |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | D III Manajemen Transportasi Udara |
Depositing User: | Users 1 not found. |
Date Deposited: | 21 Jun 2023 06:18 |
Last Modified: | 21 Jun 2023 06:18 |
URI: | https://repo.poltekbangsby.ac.id/id/eprint/1042 |