NANDASARI, SUCI (2021) KAJIAN PENAMBAHAN EXERCISE VFR FLIGHT PADA MATA KULIAH PRAKTIK APPROACH AND AREA CONTROL PROCEDURE PROGRAM STUDI DIPLOMA III LALU LINTAS UDARA DI POLITEKNIK PENERBANGAN SURABAYA. Diploma thesis, POLITEKNIK PENERBANGAN SURABAYA.
![[thumbnail of 30318020-TA-PUB.pdf]](https://repo.poltekbangsby.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
30318020-TA-PUB.pdf - Published Version
Download (525kB)
Abstract
Pembelajaran Latihan merupakan suatu cara mengajar dengan memberikan
latihan-latihan terhadap apa yang telah dipelajari sehingga memperoleh suatu
keterampilan tertentu. Visual Flight Rules (VFR) adalah penerbangan yang
dilakukan dengan menggunakan aturan penerbangan visual (pandangan). Tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui perlu atau tidaknya penambahan exercise
VFR Flight pada mata kuliah praktik approach and area control procedure
program studi lalu lintas udara di Politeknik Penerbangan Surabaya.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif.
Teknik pengambilan sampel yang terdiri dari 10 dosen dan 43 taruna/i Diploma
III Program Studi Lalu Lintas Udara angkatan 11 di Politeknik Penerbangan
Surabaya. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi,
wawancara dan kuesioner.
Hasil dari data yang dikumpulkan melalui keseluruhan cara pengumpulan
data baik dari dosen maupun kuesioner yang disebarkan ke taruna dan taruni
menyatakan bahwa penambahan exercise VFR Flight pada mata kuliah praktik
approach and area control procedure program studi lalu lintas udara di Politeknik
Penerbangan Surabaya memang diperlukan. Penambahan exercise VFR flight
dapat dilakukan pada saat sebelum melaksanakan On the Job Training APP
Procedural. Penambahan exercise ini dapat meningkatkan kemampuan para
taruna dan taruni dalam memandu lalu lintas udara.
Kata Kunci: exercise, VFR Flight, mata kuliah praktik approach and area
control procedure
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | exercise, VFR Flight, practical course of approach and area control procedure |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | D III Lalu Lintas Udara |
Depositing User: | Users 23 not found. |
Date Deposited: | 10 Jan 2023 01:25 |
Last Modified: | 10 Jan 2023 01:25 |
URI: | https://repo.poltekbangsby.ac.id/id/eprint/1000 |